-->

PJ Bupati Purwakarta

#'

no-style

Bupati Lampung Selatan Membuka Pelaksanaan Jati Agung Fair 2022

Aesennews Lampung
Monday, October 17, 2022, 7:17:00 PM WIB Last Updated 2022-10-17T12:24:14Z

 

Aesennews.com, Lampung - Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto, membuka pelaksanaan Jati Agung Fair 2022 berlangsung sejak tanggal 17-19 Oktober 2022. Kegiatan berpusat di Lapangan Kantor Kecamatan Jati Agung, menghadirkan 21 stan mewakili Desa yang berada di Kecamatan Jati Agung, parade adat budaya 21 Desa di Jati Agung, pentas seni, hingga Reog.


Plt. Camat Jati Agung Rosa Resnida, SKM mengungkapkan, acara Jati Agung Fair 2022 merupakan sarana untuk mempromosikan produk-produk unggulan hasil Pelaku UMKM Desa kepada para investor dan konsumen.


Lebih lanjut dirinya mengungkapkan, kegiatan ini juga merupakan sebuah pesan kepada dunia usaha dan masyarakat luas tentang potensi keragaman dan kualitas produk yang dihasilkan oleh masyarakat Kecamatan Jati Agung, yang beragam dan berkualitas tinggi.


Pada Jati Agung Fair 2022 ini menjadi sarana masyarakat Jati agung untuk memaparkan apa yang telah dicapai selama ini, khususnya UMKM yang ada di Kecamatan Jati Agung. Hal ini juga selaras dengan instruksi dari Pemerintah Kabupaten untuk menampilkan UMKM di 21 Desa Kecamatan Jati Agung, ucapnya.


Kegiatan ini terselenggara atas kejasama dari seluruh Kepala Desa, UPT Dinas yang ada di Kecamatan Jati Agung dan lain-lain. Sesuai dengan arahan Pemerintah Daerah, terus menggali potensi daerah, terutama di Jati Agung, hingga mempromosikan semua budaya, UMKM di Jati Agung," kata Rosa.


Sementara itu, Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto mengatakan dalam sambutannya, "ini merupakan hari ke empat saya ke kecamatan-kecamatan, yang sebelumnya di Kecamatan way sulam, Kecamatan Candipuro, Kecamatan Palas, dan kini Kecamatan Jati Agung". Agenda ini dilakukan setiap bulan oleh Pemda Kabupaten Lampung Selatan dalam rangka ulang tahun Lampung Selatan tapi ritmenya dirubah, Lampung Selatan Fair menjadi kecamatan-kecamatan, ucapnya. Pemerintah Daerah ingin menggali potensi-potensi yang ada didesa-desa dan dikemas menjadi Lampung Selatan Expo. 


Dirinya menyatakan, sangat mengapresiasi atas terselenggaranya pameran UMKM dan IKM di Jati Agung. Bukan hanya meriah, masyarakat terlihat kompak menampilkan berbagai seni kebudayaan Nusantara.


Jati Agung Fair 2022 merupakan salah satu ajang untuk meningkatkan perekonomian masyarakat, melalui promosi budaya dan UMKM. Ini menjadi pilar penting dalam perekonomian, karena telah berkontribusi besar terhadap pemulihan ekonomi, jelas Nanang.


Oleh karenanya, diharapkan UMKM Lampung Selatan dapat terus bangkit dan mampu menjadi stabilitas sistem perekonomian daerah. Pada kesempatan itu, Nanang juga meminta kepada masyarakat dan penggiat UMKM, IKM dan budaya, agar tidak mudah menyerah dan putus asa dalam menghadapi situasi Covid-19 yang belum usai sepenuhnya.


Untuk menghadapi permasalahan tersebut, Nanang berpesan agar masyarakat terus menggali potensi desa, mulai dari sektor UMKM, IKM, seni dan budaya.


Saat ini kondisi dunia terjadi inflasi yang mempengaruhi perekonomian kita. Saya harap, Kegiatan Jati Agung Fair selama 3 hari ini mampu menjadi wahana promosi potensi UMKM dan potensi  lainnya, seperti pariwisata. Tinggal bangaimana kita branding, kita kemas sehingga dapat menarik minat masyarakat,” terang Nanang (Putra/aesennews).

Komentar

Tampilkan

  • Bupati Lampung Selatan Membuka Pelaksanaan Jati Agung Fair 2022
  • 0

Terkini

layang

.

social bar

social bar

Topik Populer

Iklan

Close x