-->

PJ Bupati Purwakarta

#'

no-style

Sejumlah Saksi dan Korban Dugaan Pungli Pesangon PT Chang Shin Kembali di Panggil Polres Karawang

Wednesday, June 5, 2024, 4:02:00 PM WIB Last Updated 2024-06-05T19:35:25Z

Karawang, Aesennews.com - Kasus dugaan pungutan pesangon mantan karyawan PT Chang Shin kembali menarik perhatian setelah mandek hampir dua tahun.

Hari ini, Rabu 5 Juni 2024, saksi dan korban dalam kasus ini terlihat berdatangan ke Polres Karawang untuk kembali dimintai keterangan.

“Dapat surat dari Polres Karawang katanya hari ini disuruh kesini mau diperiksa kembali kasus yang sudah bertahun-tahun tidak ada kejelasan,” ungkap salah seorang saksi

Ia juga mengaku heran saat mendapatkan surat undangan dari pihak kepolisian terkait kasus yang dialaminya itu. Sebab sudah hampir bertahun-tahun tidak pernah mendapatkan kembali informasinya terkait kasus dugaan pungli pesangon.

"Iya sempat aneh juga tiba-tiba ada surat panggilan lagi dari kepolisian ke rumah. Semoga aja kasus ini bisa selesai," ungkap korban.

Bahkan, Polda Jabar dikabarkan akan segera turun ke Karawang.
Terbukti dari sejumlah kepolisian dari Polda Jabar mulai mempertanyakan kronologi terkait kejadian yang menimpa ribuan korban tersebut dan Polda Jabar juga  mengundang aparat kepolisian Polres Karawang untuk menggelar perkara kembali terkait kasus tersebut.

Sebelumnya kasus ini berawal Akhir tahun 2022 lalu, sejumlah mantan karyawan PT Chang Shin Indonesia melaporkan dugaan pungutan luar (pungli) dan pemerasan yang diduga dilakukan oleh oknum manajemen perusahan dan oknum serikat ke Polres Karawang.

Oknum-oknum ini meminta sejumlah uang dengan iming-iming uang pesangon yang didapat akan lebih besar. Dan jika tidak diberi, paklaring atau KTP sampai ATM mereka akan ditahan.
Hal inipun sontak membuat menarik perhatian publik Karawang dan menjadi viral.

Dua tahun berlalu hingga berita ini diturunkan, kasus dugaan pungutan liar (pungli) dan pemerasan itu belum juga ada kejelasan. Bahkan siapa tersangkannya pun, belum juga ditetapkan.

Editor: Trisna 
Komentar

Tampilkan

  • Sejumlah Saksi dan Korban Dugaan Pungli Pesangon PT Chang Shin Kembali di Panggil Polres Karawang
  • 0

Terkini

layang

.

social bar

social bar

Topik Populer

Iklan

Close x